• Kami akan segera merespon apapun kebutuhan Anda!
  • Hubungi kami di : 0721 3647709, 082185590333, 081901330333

Shop

QUICKPRO 150 SL

Description

Herbisida purna tumbuh yang bersifat kontak berbentuk larutan dalam air berwarna hijau tua untuk mengendalikan gulma berdaun lebar, sempit dan teki dipertanaman Albizia falcata, kelapa sawit, cengkeh, jagung (TOT), jagung (pemeliharaan tanaman), jeruk, kakao (TBM), kapas, karet, padi gogo (TOT), padi pasang surut, padi sawah (TOT), pisang rosela, tebu, ubi kayu, dan lain-lain.

Nama kimia : 6,7-dihydrodipyrido[1,2-a2″,1″-c]pyrazinediium.

Cara kerja
Herbisida non selektif, berspektrum sangat luas, diserap oleh daun dan sedikit ditraslokasikan ke xilem. Menghambat fotosintesis, merusak membran sel dan sitoplasma, Quickpro 150 SL menjadi tidak aktif saat berkontak dengan tanah, dengan demikian bagian akar, umbi, dan biji-bijian tanaman di dalam tanah tidak rusak.

Penggunaan
Berbentuk Soluble Liquit, cairan yang larut dalam air. Sangat cepat membunuh bagian tumbuhan yang berwarna hijau, jika terjadi kontak. Efektif mengendalikan gulma berdaun lebar. Quickpro 150 SL tidak menguap, gampang dicampur dengan air, dan aktif pada konsentrasi rendah. Quickpro 150 SL, kompatibel dicampur dengan herbisida residual umum lainnya seperti Glyphosate, Methyl metsulfuron, Paraquat, dan Diuron. Tidak kompatibel dengan an-ionik surfactant.

Pengendalian Gulma Umum
Quickpro 150 SL dapat digunakan untuk mengendalikan gulma pada areal tanaman pertanian, perkebunan, dan kehutanan.Untuk penyemprotan menggunakan handsrayrer/knapsack 15 liter, campurkan 50-100 cc Quickpro/knapsack disemprotkan ke gulma sesaran hingga basah (visible weetness) atau kira-kira 700 – 1,000 liter air/ha.

Pengeringan Tanaman Pra Panen
Quickpro 150 SL juga digunakan sebagai herbisida pengering sebelum panen pada tanaman kentang, tebu, kapas, jagung, dll (pre-harvest desciation).

Untuk Pengeringan Pra Panen Pada Tanaman Kentang
2,5 liter/ha Quickpro 150 SL, aplikasi pada tanaman siap dipanen.
JANGAN DIAPLIKASI SAAT CUACA KERING. Jika cuaca kering, tunggu hingga 3-4 hari setelah tanaman yang akan dipanen dialiri air, baik darihujan maupun irigasi. Daun-daun kentang mengering segera setelah aplikasi, proses mengering sempurna kira-kira dalam 3-4 hari setelah aplikasi.

Untuk Pengeringan Pra Panen Pada Tanaman Kapas
Untuk pengeringan pra panen pada tanaman kapas, aplikasi 2,5 liter/ha Quickpro 150 Sl pada tanaman kapas saat 65% buah kapas terbuka dan sisa lainnya telah matang.

Pengendalian Gulma Air
Quickpro 150 SL juga dapat digunakan untuk mengendalikan gulma air di danau dan kanal. Untuk gulma air yang muncul dipermukaan (emergent aquatic weed). Semprot 5-10 liter Quickpro 150 SL langsung pada gulma sasaran. Pastikan air dalam keadaan bersih, karena partikel tanah menghambat kerja Quickpro 150 SL. Setelah aplikasi, pembusukan bagian gulma yang mati dapat mengakibatkan kekurangan oksigen di dalam air, karena itu aplikasi Quickpro 150 SL untuk pengendalian gulma air, agar dilakukan bertahap, masing-masing tahap tidak lebih dari 1/2 luas permukaan air. Untuk pengendalian gulma di bawah permukaan air, dapat dilakukan dangan penuangan langsung Quickpro 150 SL ke dalam air, atau menggunakan alat bantu injektor.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “QUICKPRO 150 SL”

Your email address will not be published. Required fields are marked *